Polairud Polres Gianyar Patroli di Pantai Masceti Himbau Warga Pesisir Waspadai Cuaca Ekstrem

Iklan Semua Halaman

Polairud Polres Gianyar Patroli di Pantai Masceti Himbau Warga Pesisir Waspadai Cuaca Ekstrem

jejak digital
Senin, 21 April 2025


Gianyar – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah pesisir, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polres Gianyar terus menggencarkan kegiatan patroli dialogis. Kali ini, patroli dilaksanakan di Pantai Masceti, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.


Dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Gianyar, AKP I Ketut Nariawan, SH, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat pesisir terhadap potensi bahaya yang ditimbulkan oleh cuaca ekstrem, serta menekan angka kriminalitas di wilayah perairan.


Dalam kegiatan yang berlangsung pada Senin, 21 April 2025, sekitar pukul 14.15 WITA, personel Polairud yang bertugas di pos pantau Masceti yaitu Aiptu I Nyoman Gede Ardana, Aipda Dewa Made Sudarsana, dan Bripka I Wayan Mudana, menyambangi warga yang sedang beraktivitas di sekitar pantai.


Petugas memberikan himbauan kamtibmas serta mengingatkan masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan saat melaut, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu dengan angin kencang dan air laut pasang.


AKP I Ketut Nariawan, SH. menyampaikan “Kami terus berkomitmen hadir di tengah masyarakat pesisir untuk memberikan rasa aman serta edukasi pentingnya keselamatan saat berada di laut. Cuaca belakangan ini cukup ekstrem, sehingga kami minta masyarakat lebih waspada dan tidak mengabaikan faktor keselamatan.”


Dalam pantauan kegiatan, belum ditemukan aktivitas masyarakat yang menonjol. Para pedagang telah mulai membuka lapaknya, sementara jumlah pengunjung masih terpantau sepi. Cuaca pada saat kegiatan terpantau cerah namun disertai angin kencang. ***