Bhabinkamtibmas Desa Bajera Utara sambangi & edukasi petani cabai
Jum'at, 14 Maret 2025

Iklan Semua Halaman

Bhabinkamtibmas Desa Bajera Utara sambangi & edukasi petani cabai

Tatag Gianyar
Kamis, 13 Maret 2025


Polres Tabanan - Polsek Selemadeg, Kamis, 13 Maret 2025 Pkl. 09:30 s/d 10:35 Wita. Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan Nasional 2025, Bhabinkamtibmas Desa Bajera Utara, Aipda I Nyoman Suwitrayasa, S.H., aktif melakukan pendekatan dan edukasi kepada petani di wilayahnya. Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemanfaatan lahan pertanian dan meningkatkan produktivitas tanaman pangan. Salah satu petani yang mendapat kunjungan dan edukasi adalah I Nengah Ratmaja (62 tahun), yang memiliki lahan seluas 30 are di Subak Lanyah 1, Banjar Dinas Lenganan, Desa Bajera Utara, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan.

Seijin Kapolsek Selemadeg Kompol I Wayan Suastika, S.H. melalui Bhabinkamtibmas Desa Bajera Utara Aipda I Komang Suwitrayasa, S.H. mengatakan bahwa, Lahan milik I Nengah Ratmaja direncanakan akan ditanami cabai seluas 3/4 atau 7,5 Are, salah satu komoditas penting dalam menjaga stabilitas harga pangan. Aipda I Nyoman Suwitrayasa memberikan penyuluhan mengenai teknik penanaman cabai yang baik, pemilihan bibit unggul, serta penggunaan pupuk organik untuk meningkatkan hasil panen. Ia juga menekankan pentingnya diversifikasi tanaman pangan untuk menjaga keseimbangan ekosistem pertanian dan mengurangi risiko gagal panen."Ucapnya.


Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Selemadeg dalam mendukung program ketahanan pangan nasional 2025. Kapolsek Selemadeg, Kompol I Wayan Suastika, S.H., menyatakan bahwa keterlibatan aktif masyarakat petani sangat penting dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan. Ia juga menegaskan bahwa Polsek Selemadeg akan terus mendukung dan mendampingi para petani dalam upaya meningkatkan produktivitas pertanian."Tegasnya.


I Nengah Ratmaja menyambut baik inisiatif dari Bhabinkamtibmas dan Polsek Selemadeg. Ia merasa terbantu dengan edukasi yang diberikan dan bersemangat untuk mengoptimalkan lahan pertaniannya. "Kami sangat berterima kasih atas dukungan dan edukasi yang diberikan. Ini sangat bermanfaat bagi kami para petani. Semoga dengan bimbingan ini, hasil panen kami semakin meningkat dan dapat berkontribusi pada ketahanan pangan nasional," ungkapnya.


(Humas Polsek Selemadeg)