Bhabinkamtibmas Berikan Motivasi kepada Petani Dalam Mendukung Ketahanan Pangan Nasional

Iklan Semua Halaman

Bhabinkamtibmas Berikan Motivasi kepada Petani Dalam Mendukung Ketahanan Pangan Nasional

Admin Bali
Rabu, 12 Maret 2025


Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Rabu 12 Maret 2025; Bhabinkamtibmas Ds. Belumbang AIPDA I WAYAN SUARSANA  membantu perawatan tanaman jagung berupa kegiatan pembersihan gulma di sawah seorang petani a.n. I NYOMAN SUMANTERA 

alamat Br. Yeh Malet Ds. Belumbang Kerambitan. 


Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.00 s.d. 10.00 Wita. Kegiatan Bhabinkamtibmas tersebut bertujuan untuk memberikan motivasi/semangat kepada petani dalam mengolah tanah pertanian dalam mendukung Ketahanan Pangan Nasional menuju swasembada pangan 2025. Kegitan ini merupakan bukti nyata Bhabinkamtibmas mendukung penuh Program Ketahanan Pangan Nasional dengan turun langsung ke lapangan sebagai motivator di tengah-tengah para petani. 


Seijin Kapolres Tabanan AKBP CHANDRA C.KESUMA,S.I.K., M.H., Kapolsek Kerambitan AKP I PUTU BUDIAWAN mengungkapkan bahwa Keberadaan Bhabinkamtibmas di desa binaannya disamping melaksanakan tugas pokoknya yaitu memelihara situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif juga sebagai motivator bagi para petani dalam mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional. 


(Humas Polsek Kerambitan )